Featured Post

Beh, Museum Game di Ukraina Ini Hancur Akibat Bom Rusia!

Tahukah kamu, sebuah Museum Game Ukraina telah hancur lebur sebagai akibat dari bagian penyerangan Rusia. Museum yang dimaksud adalah museum game retro, yang menyimpan ratusan komputer serta konsol game lawas. Lalu, bagaimana dengan kondisi sang pemilik?

Kita tau, bahwa beberapa waktu belakangan konflik yang menghadirkan invasi Rusia kali ini berdampak luas untuk banyak sektor, termasuk urusan industri game. Banyak industri game yang merasakan efek buruknya, baik itu untuk yang berasal atau ke Ukraina maupun Rusia.

Kondisi Pemilik Museum Game Ukraina?

Walau telah terjadi pengeboman yang membuat museum lawas yang berisikan banyak konsol serta komputer game, pemilik dari museum itu untungnya selamat. Namun, tidak diketahui apakah terdapat korban meninggal akibat serangan bom ini.

Pemilik museum yang bernama Dmitry Cherepanov, alhamdulillah masih selamat. Tapi, ada hal yang lebih parah ketimbang hancurnya museum. Dmitry Cherepanov mengungkapkan kalau dirinya ternyata juga kehilangan rumah tempat tinggalnya. Dan ini tentu bernilai tinggi.

Салют ретороманы!Ну вот и все, музея компьютеров Мариуполя больше нет (Все что осталось от моей коллекции которую я…

Posted by it8bit.club on Monday, March 21, 2022

Oh iya, museum game lawas yang telah hancur ini berkolasi di kota Mariupol, Ukraina. Melansir dari situs Gamebrott, setidaknya ada sekitar 500 buah yang adalah total semua hardware serta device dari era tahun 1950 sampai awal 2000-an.

Bahkan, museum Game Ukraina yang telah hancur ini menyimpan teknologi gaming yang sudah ada sejak zaman atau era Uni Soviet. Sekarang, bangunan yang menyimpan banyak benda sejarah dan telah dikumpulkan selama 15 tahun terakhir itu sudah tiada.


Buka Permintaan Donasi

Untuk mengobati setidaknya luka hati dan juga penyemangat baginya, Dmitry Cherepanov telah membuka donasi via paypal untuk siapapun. Lihat postingan donasinya berikut ini:

Друзья!Если вы хотите помочь мне лично или моему проекту я открыл PayPal счёт для донатов info@leocraft.comЯ стараюсь…

Posted by it8bit.club on Friday, March 25, 2022
Donasi yang dibuka Dmitry Cherepanov

Motif Dmitry Cherepanov sendiri dalam mengumpulkan benda lawas dan membangun museum-nya itu karena tertarik dan melihatnya seperti Alternate Universe. Hal tersebut pernah disampaikannya melalui sebuah acara liputan pada tahun 2019.

Bisa kita simpulkan, kalau sang pengkoleksi punya keinginan untuk tetap mengenang peninggalan masa lalu yang jadi bagian dari sejarah. Sama seperti kita yang suka menyimpan beda yang menyimpan kenangan untuk membangkitkan rasa-rasa nostalgia masa lalu.


Itulah informasi seputar museum game Ukraina lawas yang saat ini sudah tinggal nama saja. Jika kamu punya tanggapan atau apapun yang mau disampaikan terkait topik, tulis saja di bawah ya.



Comments

Popular posts from this blog

Begini Cara Top Up Game The Elder Scrolls Mobile dengan Mudah!

Days Gone dan Beberapa Game Eksklusif PS4 Bakal Rilis di PC