Featured Post

Spesifikasi PC JoJos Bizarre Adventure: All-Star Battle R

Masih dalam pembahasan terbaru dari Bandai Namco, kali ini kita kedatangan informasi lebih lanjut soal game fighting terbarunya yaitu JoJos Bizarre Adventure: All-Star Battle R. Setelah sukses mendapatkan respon positif banyak kalangan fans, Bandai akhirnya umumkan spesifikasi PC JoJos Bizarre Adventure: All-Star Battle R. Kira-kira bakal seberat apakah game ini? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut.

JoJos Bizarre Adventure: All Star Battle R diumumkan pertama kali pada bulan Maret 2022 lalu. Seri satu ini akan rilis dalam bentuk Remaster dari game originalnya yaitu JoJo’s Bizarre Adventure: All Star Battle yang rilis tahun 2013 silam. Awalnya, game ini hanya rilis secara eksklusif untuk Playstation 3 saja. Namun, kali ini seri remasternya resmi diumumkan dan akan rilis ke berbagai konsol menstrim yang lebih modern.

Hadirkan Lebih Dari 50 Karakter Dari Semua Seri Anime Jojo

Selain perubahan Visual, seri satu ini juga memberikan peningkatan sistem baru agar lebih mudah diadaptasi oleh pemain Modern. Selain itu akan ada beberapa game mode seperti All-Star Battle, Arcade Mode, Online Mode, Versus Mode, Practice Mode, dan Gallery Mode. Mode utama, All-Star Battle mengajak pemain untuk bertarung melawan lebih dari 100 pertempuran unik dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda.

Dari sini akan tersedia lebih dari 50 karakter Ikonik jojo yang bisa kalian gunakan melawan Bot maupun Player lain. Contohnya saja seperti Jonathan Joestar, DIO, Jotaro Kujo, Jolyne Cujoh, dan banyak lagi! Yang menarik adalah, masing-masing karakternya pun akan dilengkapi dengan sistem pemilihan Skin beragam. Untungnya, meski dalam versi Remaster game ini tetap cukup enteng bagi PC Gaming rata-rata.

Berikut Spesifikasi PC JoJos Bizarre Adventure: All-Star Battle R

Spesifikasi PC JoJos Bizarre Adventure: All-Star Battle R

Spesifikasi Minimum:

  • OS: Windows 10 64-bit
  • Processor: AMD FX-4350 or Intel Core i3-6300
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: Nvidia GeForce GTX 770 or AMD Radeon HD 7950
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 6 GB available space
  • Sound Card: DirectSound Supported

Spesifikasi Rekomendasi:

  • OS: Windows 10 Home(64bit)
  • Processor: AMD FX-9590 or Intel Core i5-5675C
  • Memory: 16 GB RAM
  • Graphics: Nvidia GeForce GTX 1060 or AMD Radeon R9 390
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 6 GB available space
  • Sound Card: DirectSound Supported

Bagi kamu yang sudah tidak sabar, maka JoJo’s Bizarre Adventure: All Star Battle R akan rilis pada tanggal 2 September 2022 mendatang. Nantinya game ini dapat kamu akses melalui platform PC, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, dan Nintendo Switch. Seperti biasa, pengguna PC dapat melakukan Pre-Order lewat halaman Steam Store. Bagaimanakah menurut kalian, sudah siap untuk keliling dunia melawan keluarga besar Dio?



Comments

Popular posts from this blog

Days Gone dan Beberapa Game Eksklusif PS4 Bakal Rilis di PC

Days Gone dan Beberapa Game Eksklusif PS4 Bakal Rilis di PC