Featured Post
No Mans Sky Rilis ke Nintendo Switch, Tidak Dukung Multiplayer
- Get link
- X
- Other Apps
Sebuah kabar spesial datang lagi dari studio indie terkenal Hello Games. Seperti biasa, pada kesempatan ini mereka membawa berita terbaru seputar game No Mans Sky. Setelah sukses dengan pengumuman versi PSVR gamenya, hari ini mereka kembali untuk mengumumkan versi Nintendo Switch No Mans Sky. Jadi, kapan game tersebut akan rilis? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.
Janji pihak studio untuk terus memberikan perbaikan dan segudang konten terbaru pada game ini masih terus berlanjut. Berkat ambisinya tersebut, No Man’s Sky akhirnya kembali meraih reputasinya seperti dulu lagi. Game ini mulai sukses di platform perilisannya yaitu PC dan juga Konsol. Tidak heran jika pihak studio tertarik untuk memporting gamenya ke perangkat buatan Nintendo.
Hello Games Umumkan No Mans Sky Untuk Nintendo Switch
Melalui laporan yang kami dapatkan lewat akun Twitternya, Hello Games pada akhirnya resmi mengumumkan No Mans Sky versi Nintendo Switch. Seperti yang terlihat, game ini baru akan meluncur pada tanggal 7 Oktober 2022 mendatang. Ini akan rilis dalam dua edisi mulai dari Fisik dan Digital. Versi Digital-nya akan diterbitkan langsung oleh pihak Bandai Namco. Bersamaan dengan pengumumannya, mereka juga melepas Trailer terbaru yang memukau.
Dalam trailer tersebut kita diperlihatkan kembali dengan dunia gamenya yang dibentuk secara Procedural Generated. Pemain, akan kembali menyaksikan seluruh elemen eksplorasi gamenya mulai dari darat, laut, hingga luar angkasa lengkap dengan ekosistem alam dan hewan yang berbeda-beda. Namun, pihak studio tidak menunjukkan tanda-tanda bahwa cuplikannya ini direkam melalui In-Game Footage atau tidak.
Tidak Mendukung Mode Multiplayer?
Hello Games berjanji akan memberikan seluruh konten yang sudah mereka kembangkan 6 tahun ke perangkat Nintendo Switch. Di sisi lain, dalam wawancaranya bersama pihak EuroGamer, Sean Murray selaku Director Hello Games mengatakan bahwa No Mans Sky versi Nintendo Switch tidak akan mendukung Multiplayer. Tidak jelas apa alasannya, namun fans berspekulasi bahwa fiturnya kemungkinan baru akan hadir di masa depan.
Selagi menunggu, tidak ada salahnya untuk mencoba dahulu versi Next-Gen dan PC-nya. Untuk itu, No Mans Sky dapat kalian mainkan juga melalui platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Seperti biasanya, pengguna PC dapat membelinya melalui halaman Steam Store. Kira-kira apakah kamu siap untuk menjelajah galaksi yang tanpa batas di game ini? Jangan lupa tulis komentarmu di bawah ya.
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment