Featured Post

Ashfall, Game MMO Shooter Post-Apocalyptic Baru dari NetEase

Sebuah kejutan terbaru kembali datang dari perusahaan game ikonik NetEase. Setelah lama tidak membawa berita terbaru, hari ini mereka kembali mengumumkan sebuah proyek menarik yang tak kalah keren dari sebelumnya. Benar, belakangan ini NetEase baru saja mengumumkan game terbaru berjudul Ashfall. Jadi, game seperti apakah yang mereka umumkan? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.

Tahun 2022 merupakan tahun yang begitu besar bagi genre MMO. Pasalnya, sudah ada banyak sekali game yang mengusung formula tersebut yang dirilis ke pasar Mobile. Seakan kurang puas dengan proyek game mobile miliknya yang memang sudah begitu banyak, NetEase memutuskan untuk membuat game MMO baru lagi bersama dengan studio Legendary Star Studio.

NetEase Perkenalkan Game MMO Shooter Baru Ashfall

Dalam laporan yang kami terima lewat situs media Gematsu, Legendary Star selaku pengembang game ini baru saja resmi memperkenalkan kita dengan Ashfall. Seperti yang terlihat, game ini tampil memesona dengan design dunianya yang Post-Apocalyptic. Berbeda dari MMO yang biasa mengusung RPG, game ini hadir dengan konsep Looter-Shooter ala The Division. Pada game ini Kalian akan menggunakan senajata api alih-alih pedang dan panah.

Pemain diberi kebebasan untuk memodifikasi senjata sesuka hati. Di sini kalian juga dituntut untuk memanfaatkan Enivorement demi mengalahkan para mutant yang tersebar di dunia gamenya. Demi menawarkan pengalaman yang maksimal, NetEase juga mengundang sosok penting dalam pengambangan gamenya. Ini termasuk Inon Zur yang merupakan composser dibalik game Fallout. Ia juga ditemani oleh Hans Zimmer, selaku pembuat musik film Dune dan Pirates of Carribean.

Bawa Setting Post-Apocalyptic dan Formula Looter-Shooter

Ashfall sendiri menceritakan bagaimana manusia bertahan hidup pasca konflik yang terjadi dengan AI yang menyebabkan perang nuklir. Pemain akan berperan sebagai wastelander yang punya tugas untuk bertahan hidup dan membentuk koloni kehidupan baru di bumi. Kalian akan ditugaskan untuk membersihkan berbagai wilayah Wasland yang kini dihuni oleh mutant hingga sisa AI yang berkeliaraan. Kamu juga diajak untuk mencari berbagai sumberdaya yang hilang.

Bagi kalian yang sudah tidak sabar, maka Ashfall sendiri maru akan rilis pada tahun 2023 mendatang melalui platform PC, IOS, dan Android. Seperti biasa, pengguna mobile nantinya dapat mengakses game ini secara Free-to-Play melalui halaman AppStore dan Google PlayStore. Kira-kira apakah kamu tertarik memainkan game MMO unik satu ini? Jangan lupa tulis komentamu di bawah ya.

.



Comments

Popular posts from this blog

Days Gone dan Beberapa Game Eksklusif PS4 Bakal Rilis di PC

Days Gone dan Beberapa Game Eksklusif PS4 Bakal Rilis di PC